Home » , , , , , , , , , » Amazing Inilah Khasiat dan Manfaat Buah Manggis untuk Kesehatan Tubuh

Amazing Inilah Khasiat dan Manfaat Buah Manggis untuk Kesehatan Tubuh

Buah manggis merupakan buah yang berasal dari Indonesia. Buah ini dipercaya mempunyai sejuta macam khasiat dan manfaat yang sangat penting untuk kesehatan dan kecantikan tubuh. Buah yang berwarna merah keunguan ketika sudah matang ini sangat terkenal mempunyai sifat anti-inflamasi dan anti-oksidan yang sangat luar biasa sehingga di luar negeri buah ini dikenal sebagai buah yang memiliki kadar anti-oksidan paling tinggi dibanding buah buahan lainnya.

buah manggis
Buah Manggis

Bentuk buah manggis yang bulat dan pada buahnya yang matang mempunyai aroma yang lembut dan rasa manis asam menyegarkan. Buah manggis memiliki tiga bagian utama yaitu kulit buah, daging buah yang tersegmentasi seperti buah jeruk dan biji buah yang terdapat didalam daging buahnya. Biji buah manggis sangat pahit rasanya apabila tergigit atau termakan.

Khasiat dan manfaat dari buah manggis sudah terkenal sejak abad ke 18 dan sudah digunakan sebagai pengobatan alternatif dari berbagai generasi secara turun temurun. Manfaat yang paling banyak ditemukan pada buah manggis sesungguhnya banyak berasal dari kulit buahnya.

Kandungan senyawa xanthone pada kulit buah manggis merupakan senyawa anti-oksidan yang sangat luar biasa untuk menangkal berbagai macam penyakit berbahaya yang dapat menyerang tubuh seperti kanker, diabetes, jantung dan lain sebagainya.

Selain kandungan xanthonenya yang tinggi, buah manggis juga memiliki kandungan nutrisi lain yang juga bermanfaat untuk menunjang kesehatan tubuh seperti karbohidrat, serat, vitamin A, vitamin B komplek seperti tiamin, niacin, folat, vitamin C, kalium, kalsium dan zat besi.

Untuk lebih jelasnya mengenai dahsyatnya khasiat dan manfaat buah manggis untuk kesehatan, bisa dilihat uraian uraian dibawah ini :

·         Anti-Oksidan

Banyak penelitian ilmiah yang meneliti buah manggis menyebutkan bahwa manggis mempunyai kandungan senyawa polifenol atau yang lebih dikenal dengan nama xanthone yang tinggi. Terdapat dua jenis xanthone didalam buah ini yaitu alpha mangosteen dan gamma mangosteen. Kandungan senyawa xanthone inilah yang membuat buah manggis sangat terkenal akan sifat anti-inflamasi dan anti-oksidannya yang tinggi.

Xanthone dan turunannya mempunyai khasiat yang sangat luar biasa untuk mencegah penyakit yang menyerang sistem kardiovaskular. Xanthone juga dapat bermanfaat menyembuhkan dan memperbaiki sel sel yang rusak didalam tubuh yang diakibatkan oleh radikal bebas sehingga bisa terhindar dari resiko penyakit kanker.

Kandungan vitamin C yang tinggi pada manggis juga berperan aktif sebagai anti-oksidan yang sangat kuat untuk menangkal efek berbahaya dari radikal bebas.

Dan penelitian juga mengatakan bahwa kandungan anti-oksidan pada buah manggis mempunyai kandungan paling tinggi dibanding dengan kandungan anti-oksidan pada buah buahan lainnya.


·         Rendah Kalori

Buah manggis memiliki kalori yang sangat rendah (63 kalori per 100 gram) dan tidak mengandung kolesterol atau lemak jenuh yang bisa berbahaya untuk tubuh. Selain itu kandungan seratnya yang tinggi pada buah ini sangat penting untuk proses metabolisme tubuh.


·         Mencegah Anemia

Anemia terjadi karena tubuh mengandung sedikit sel darah merah didalam aliran darah. Kulit buah manggis sangat bermanfaat untuk meningkatkan kadar sel darah merah didalam darah sehingga bisa terhindar dari resiko penyakit anemia. Selain itu fungsinya juga dapat membantu melebarkan pembuluh darah dan meningkatkan aliran darah. Dengan kata lain mempunyai khasiat yang ampuh untuk mencegah dan melindungi tubuh dari resiko terjadinya penyakit aterosklerosis, jantung dan stroke.


·         Mencegah Kanker

Seperti setelah diuraikan sebelumnya bahwa manggis mempunyai khasiat yang ampuh dalam mencegah penyakit kanker. Kandungan senyawa xanthone pada kulit buah manggis mempunyai manfaat yang sangat penting sebagai anti-oksidan yang dapat menangkal radikal bebas yang dapat mengakibatkan kanker.

Kandungan senyawa xanthone memiliki sifat anti proliferasi danapoptosis yang sangat berkhasiat memusnahkan penyakit kanker dan sangat efektif juga untuk pencegahannya. Hal itulah yang membuat manggis sangat terkenal sebagai senjata utama melawan kanker.


·         Mencegah Penyakit TBC atau Tuberculosis

Buah manggis mempunyai sifat anti bakteri dan anti virus yang kuat. Kandungan senyawa xanthone pada manggislah penyebabnya sehingga hal tersebut sangat efektif untuk membantu meringankan penyakit TBC pada penderita.

·         Mengurangi Kolesterol Jahat

Kulit buah manggis mempunyai khasiat ampuh untuk menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) didalam tubuh sehingga bisa terhindar dari terjadinya pengerasan dan penyempitan pada pembuluh darah atau aterosklerosis di dalam sistem kardiovaskular. Hal tersebut juga bisa mencegah terkenanya resiko penyakit yang menyerang sistem kardiovaskular seperti penyakit jantung dan stroke.

Selain hal tersebut diatas, manggis juga mempunyai manfaat dalam mengontrol kadar trigliserida (salah satu jenis lemak yang ditemukan serta mengalir di dalam darah) sehingga membuat fungsi kerja hati menjadi lebih sehat.


·         Mengontrol Tekanan Darah

Manggis mempunyai kandungan berbagai macam mineral yang tinggi. Mineral yang sangat penting manfaatnya untuk tubuh seperti kalium, mangan, magnesium dan tembaga.

Seperti contohnya kalium yang merupakan komponen penting untuk sel dan cairan tubuh serta mempunyai manfaat membantu mengontrol detak jantung dan tekanan darah sehingga tubuh bisa terlindungi dari penyakit stroke dan jantung koroner.


·         Anti-Inflamasi

Manggis mengandung sifat anti-inflamasi yang sangat bermanfaat untuk tubuh. Sifat anti-inflamasi manggis dapat berkhasiat mengurangi dan mengatasi peradangan pada organ tubuh.

Seperti contoh khususnya bagi penderita sakit pinggang yang tidak bisa diatasi dengan minum obat bisa mencobanya dengan terapi manggis. Konsumsi manggis dua sampai tiga kali sehari berkhasiat membantu mengurangi rasa sakit karena hal tersebut memiliki efek cox-2 inhibitor (efek yang dapat menghilangkan rasa nyeri).


·         Mencegah Penyakit Alzheimer

Salah satu khasiat utama dari manggis adalah efektivitasnya dalam mengobati penyakit alzheimer. Kandungan anti-oksidan flavonoid pada kulit buah manggis dapat bermanfaat membantu memperlambat terjadinya penurunan fungsi otak dan menghambat pertumbuhan timbunan plak didalam pembuluh darah otak.

Selain itu kandungan senyawa xanthone pada manggis sangat berkhasiat untuk memperbaiki sel sel saraf yang rusak pada penderita Alzheimer.


·         Menyehatkan Sistem Pencernaan

Kandungan serat dan berbagai macam vitamin yang tinggi pada manggis sangat baik manfaatnya untuk kesehatan organ sistem pencernaan dan dapat terhindar dari penyakit seperti diare dan disentri.

Seperti contohnya untuk pengobatan diare dapat dilakukan dengan cara ambil kulit buah manggis lalu cuci sampai bersih kemudian potong-potong dan rebus dengan air sebanyak dua gelas sampai volume airnya tersisa setengahnya, dinginkan dan minum dua kali sehari. Untuk mengatasi rasa yang kurang enak dari air ramuan tadi bisa juga ditambah dengan madu.


·         Mencegah Diabetes

Kadar gula di dalam darah yang berlebih sangat berbahaya akibatnya untuk kesehatan tubuh karena dapat mengakibatkan berbagai macam penyakit kronis seperti diabetes, jantung dan stroke.

Kulit manggis merupakan salah satu obat herbal yang ampuh yang mempunyai manfaat menurunkan kadar gula di dalam darah dengan cara membawa dan mengurangi kadar gula di dalam darah serta membuangnya melalui air seni.


·         Menurunkan Berat Badan

Mengkonsumsi buah manggis adalah metode tradisional yang telah banyak digunakan untuk menurunkan berat badan. Kandungan serat yang tinggi ditambah dengan senyawa xanthone yang terkandung pada manggis dapat membantu membakar lemak berlebih pada tubuh sehingga sangat baik untuk program penurunan berat badan.


Masih banyak manfaat dan khasiatbuah manggis untuk kesehatan dan kecantikan yang sangat luar biasa yang tidak dapat diuraikan pada artikel ini, mungkin dilain waktu akan ditambahkan lagi mengenai dahsyatnya khasiat buah manggis.

Semoga artikel ini menjadi informasi yang berguna untuk menjalani hidup sehat secara alami dan semoga bermanfaat.

1 komentar:

  1. Anonymous3/17/2016

    Baru tau ternyata manggis asli indonesia...mantap

    ReplyDelete