Home » , , , , , , , » Manfaat dan Khasiat Buah Strawberry yang Penting untuk Kesehatan

Manfaat dan Khasiat Buah Strawberry yang Penting untuk Kesehatan

Manfaat dan Khasiat Buah Strawberry. Buah strawberry atau dikenal juga dengan nama buah stroberi merupakan buah yang cukup dikenal luas di masyarakat. Rasa asam yang khas serta berwarna merah pada buahnya membuat buah ini digemari oleh semua kalangan dan membuatnya menjadi tanaman yang banyak dibudidayakan secara luas.

buah strawberry
Buah Strawberry

Buah strawberry banyak digunakan untuk berbagai macam olahan seperti pelengkap membuat kue, minuman, sale dan masih banyak lagi yang lainnya. Selain untuk berbagai macam olahan makanan dan minuman buah cantik dengan rasanya yang asam menyegarkan ini juga sangat enak apabila dikonsumsi langsung.

Selain banyak digemari oleh semua kalangan ternyata buah strawberry mempunyai berbagai macam khasiat dan manfaat yang sangat baik untuk kesehatan tubuh. Hal itu tidak terlepas dari berbagai macam kandungan nutrisi, vitamin dan mineral pada buah strawberry yang mempunyai efek positif untuk kesehatan.

Kandungan nutrisi, vitamin dan mineral yang terkandung pada strawberry diantaranya adalah anti-oksidan, vitamin C, serat, magnesium, folat, kalium, mangan dan lain sebagainya. Untuk lebih lengkapnya mengenai kandungan dan manfaat dari buah strawberry, bisa disimak uraian di bawah ini yang dikutip dari berbagai sumber, diantaranya adalah :

·         Mencegah Penyakit Jantung

Buah strawberry mengandung serat yang tinggi, asam folat, tidak adanya kandungan lemak dan tingginya kandungan anti-oksidan seperti vitamin C merupakan paket komplit atau kombinasi yang tepat untuk menjaga kondisi jantung tetap sehat.

Hal itu terjadi karena kombinasi tersebut mampu mengurangi kadar kolesterol jahat yang ada di dalam pembuluh darah sehingga aliran darah ke jantung menjadi lancar. Selain itu strawberry juga mengandung beberapa vitamin B yang dapat memperkuat otot-otot jantung dan menyehatkan fungsi hati.


·         Mencegah Kanker

Kandungan anti-oksidan yang tinggi pada buah strawberry yang diantaranya vitamin C dan flavonoid mempunyai khasiat dalam mencegah tumbuhnya sel sel kanker di dalam tubuh yang diakibatkan oleh radikal bebas. Selain memiliki sifat anti-oksidan buah eksotis ini juga memiliki sifat karsinogenik.

Mengkonsumsi buah strawberry secara teratur setiap hari dapat bermanfaat menurunkan metastasis sel kanker yang berbahaya.


·         Mencegah Hipertensi (Darah Tinggi)

Buah strawberry mempunyai kandungan kalium dan magnesium yang tinggi sehingga mempunyai khasiat yang efektif untuk menurunkan tekanan darah tinggi yang disebabkan oleh kadar natrium dan berbagai faktor lainnya. Kalium merupakan vasolidator yang dapat mengurangi tekanan darah tinggi serta mencegah kekakuan arteri dan pembuluh darah.


·         Meningkatkan Fungsi Otak

Seperti halnya buah pisang, buah strawberry disebut juga sebagai makanan otak. Kandungan vitamin C dan fitokimia pada buah strawberry mempunyai khasiat dapat menetralkan efek oksidan penuaan dini pada otak dan saraf seperti terjadinya penurunan fungsi otak dan sistem saraf yang diakibatkan oleh radikal bebas. Strawberry juga kaya akan yodium yang mempunyai manfaat mengatur fungsi otak dan sistem saraf.

Kandungan tinggi lainnya pada buah ini seperti kalium dapat bermanfaat meningkatkan fungsi kognitif otak dengan cara meningkatkan aliran darah ke otak.


·         Menyehatkan Mata

Oksidan yang berbahaya dan radikal bebas dapat menyebabkan kerusakan pada mata seperti degenerasi makula, mata kering, gangguan penglihatan dan lain sebagainya.

Anti-oksidan yang terkandung dalam buah strawberry seperti flavonoid, fitokimia fenolik dan asam ellagic (seperti yang terdapat pada anggur) mempunyai khasiat efektif mencegah dan memperbaiki kerusakan pada mata yang diakibatkan oleh oksidan dan radikal bebas.


·         Menguatkan Sistem Kekebalan Tubuh

Sistem kekebalan tubuh merupakan benteng yang paling utama dari tubuh sebagai pertahanan dari infeksi, serangan mikroba dan berbagai macam kondisi yang dapat merusak kesehatan tubuh. Kandungan vitamin C yang tinggi pada strawberry merupakan faktor yang utama dalam menjaga dan menguatkan sistem kekebalan tubuh. Selain itu vitamin C juga merupakan anti-oksidan yang kuat untuk mencegah bermutasinya sel sel baik menjadi sel sel kanker jahat yang dapat membahayakan tubuh.

Dalam 100 gram buah strawberry terdapat 58 mg vitamin C yang berarti jumlah tersebut dapat mencukupi setengah kebutuhan vitamin C harian tubuh.


·         Menyehatkan Sistem Pencernaan

Seperti pada semangka, strawberry memiliki kandungan air dan serat yang tinggi sehingga mempunyai manfaat memudahkan tubuh dalam mengeluarkan zat zat sisa makanan menjadi lebih mudah sehingga bisa melancarkan buang air besar dan sembelit.


·         Membantu Masa Kehamilan

Kandungan asam folat pada strawberry sangat bermanfaat membantu masa kehamilan. Asam folat dapat mencegah terjadinya cacat lahir pada bayi. Kandungan kalium, vitamin K dan magnesium pada strawberry dapat membantu menjaga sistem kesehatan tulang janin yang dikandung. Yodium pada buah strawberry juga bermanfaat untuk perkembangan fungsi otak dan sistem saraf pada bayi.


Nah, itulah khasiat dan manfaat buah strawberry untuk kesehatan, semoga menjadi informasi yang berguna untuk menjalani hidup sehat sehari-hari dan semoga bermanfaat.

0 komentar:

Post a Comment